arlaindofood.co.id –

Muhammad Rian Ardianto dan Ribka Sugiarto jalani puasa pertama dengan status suami-istri. (Foto: Instagram/ribkasugiarto)
JAKARTA – Puasa Ramadhan 2025 terasa begitu spesial untuk pebulutangkis ganda putra Indonesia, Muhammad Rian Ardianto. Pasalnya Rian kini tak sahur dan berbuka puasa sendirian lagi, sebab ia kini ditemani sang istri, Ribka Sugiarto.
Ya, untuk pertama kalinya Rian menjalani ibadah puasa dengan status suami-istri. Ia pun mengaku menikmati perjalanan barunya itu karena kini ada Ribka yang menemani.
Pada tahun lalu, tepatnya 28 September 2024, Rian telah resmi menikah dengan Ribka yang juga mantan pebulu tangkis nasional Indonesia. Ramadhan tahun ini pun menjadi momen perdana bagi Rian dan Ribka dengan status sebagai suami dan istri.
1. Nikmati Puasa Pertama Bareng Istri
Rian pun mengaku merasa lebih enak menjalani ibadah puasa dengan ditemani sang istri ketimbang saat masih sendiri. Terutama saat momen buka puasa dan sahur.
“Bedanya pasti sekarang kalau puasa ada temennya. Biasanya kan sahur juga sendiri, buka puasa sendiri,” ungkap Rian saat ditemui di Pelatnas PBSI, dikutip Jumat (7/3/2025).

“Sekarang sudah ada temennya, ada yang masakin juga. Jadi lebih enak sih,” tambahnya.
Namun, pada momen puasa ini Rian juga tengah mempersiapkan diri menuju All England 2025 yang akan berlangsung pekan depan. Sayangnya, selama satu pekan ke depan, ia akan berpisah sementara dengan Ribka.
“Kayaknya (Ribka) enggak ikut (ke All England), jadi mungkin dianya doain dari sini,” lanjut pemain berusia 29 tahun itu.
Artikel ini merupakan Rangkuman Ulang Dari Berita : https://sports.okezone.com/read/2025/03/07/40/3120323/perasaan-rian-ardianto-hadapi-puasa-ramadhan-2025-ditemani-ribka-sugiarto