Heartdesign.my.id –
![Sabar Karyaman/Reza Pahlevi Bangga Patahkan Prediksi Juru Kunci Grup di BWF World Tour Finals 2024](https://heartdesign.my.id/wp-content/uploads/2024/12/Sabar-Karyaman-Reza-Pahlevi-Bangga-Patahkan-Prediksi-Juru-Kunci-Grup.jpg)
Sabar Karyaman/Moh. Reza Pahlevi Isfahani bangga dengan debutnya di BWF World Tour Finals 2024 (Foto: PBSI)
HANGZHOU – Sabar Karyaman Gutama/Moh. Reza Pahlevi Isfahani mengaku tetap senang dan bersyukur meski gagal melangkah ke final BWF World Tour Finals 2024. Pasalnya, duet non-pelatnas itu tak menyangka bisa lolos dari fase grup.
Sabar/Reza menelan kekalahan dalam babak semifinal WTF 2024 di Hangzhou Olympic Sports Centre Gymnasium, China, Sabtu 14 Desember malam WIB. Mereka ditekuk oleh pasangan Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen, dua gim langsung dengan skor 21-23 dan 13-21.
Ada sedikit penyesalan yang tertinggal dari kekalahan tersebut bagi Sabar/Reza. Pasalnya, mereka sempat unggul 18-14 di gim pertama tetapi malah banyak melakukan eror di poin-poin krusial sehingga akhirnya duet ranking dua dunia itu bisa membalikkan keadaan.
“Di gim pertama sayang memang karena kami sudah unggul 18-14 tapi terkejar. Di poin-poin akhir banyak adu reli yang cukup menguras tenaga dan akhirnya berujung dengan banyak mati sendiri,” kata Reza dikutip dari rilis PBSI, Minggu (15/12/2024).
Dengan begitu, mereka tak mampu mencapai final dalam debut di WTF pada edisi 2024 ini. Walau pun begitu, Sabar/Reza tetap senang dan bersyukur.
Pasalnya, duet ranking 11 dunia itu saja tak menduga bisa menembus semifinal setelah lolos dari fase grup. Mereka sendiri berpikir mungkin banyak orang yang memprediksi akan jadi juru kunci di babak grup.
Artikel ini merupakan Rangkuman Ulang Dari Berita : https://sports.okezone.com/read/2024/12/15/40/3095748/sabar-karyaman-reza-pahlevi-bangga-patahkan-prediksi-juru-kunci-grup-di-bwf-world-tour-finals-2024