Menpora Dito Puji Megawati Hangestri yang Sukses Berkarier di Korea Selatan: Membangkitkan Semangat Atlet Muda : Heartdesign Sports

arlaindofood.co.id –

Menpora Dito Puji Megawati Hangestri yang Sukses Berkarier di Korea Selatan: Membangkitkan Semangat Atlet Muda

Menpora RI Dito Ariotedjo menyanjung Megawati Hangestri yang sukses berkarier di Korea Selatan (Foto: Instagram/@red__sparks)




JAKARTA – Menpora RI, Dito Ariotedjo, menyanjung Megawati Hangestri yang sukses berkarier di Korea Selatan bareng Daejeon JungKwanJang Red Sparks. Ia menilai kiprah Megatron jadi inspirasi sekaligus membangkitkan semangat atlet muda Indonesia.

Megawati resmi berpisah setelah dua tahun lamanya bersama Red Sparks. Pevoli kelahiran Jember, Jawa Timur itu memutuskan untuk tidak memperpanjang kontraknya karena alasan keluarga.

Table of Contents

1. Harum

Megawati Hangestri bermain bersama Red Sparks (Foto: Instagram/@red__sparks)
Megawati Hangestri bermain bersama Red Sparks (Foto: Instagram/@red__sparks)

Nama Megawati cukup harum selama dua tahun berkarier di Negeri Ginseng. Selain menyabet penghargaan-penghargaan individu pemain terbaik, ia turut mendongkrak performa Red Sparks selama dua musim terakhir.

Teranyar, Megawati mengantarkan Red Sparks keluar sebagai runner up Liga Voli Putri Korea Selatan 20-2024-2025. Meski hanya juara dua, tapi ini merupakan pencapaian bersejarah. Sebab, The Red Force kembali ke final untuk pertama kalinya dalam 13 tahun terakhir.

2. Apresiasi

Menpora Dito memberikan apresiasi kepada Megawati karena telah mengharumkan nama Indonesia selama bermain bersama Red Sparks. Menurutnya, sang pevoli telah membangkitkan semangat atlet-atlet muda di Tanah Air.

“Saat Inaspro Kemenpora membawa Red Sparks ke Indonesia, saya sempat diskusi dengan Megawati,” kata Menpora Dito saat dihubungi wartawan, dikutip Senin (14/4/2025).

 

Artikel ini merupakan Rangkuman Ulang Dari Berita : https://sports.okezone.com/read/2025/04/13/43/3130429/menpora-dito-puji-megawati-hangestri-yang-sukses-berkarier-di-korea-selatan-membangkitkan-semangat-atlet-muda

Kiriman serupa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *